Jenis-Jenis Tanaman Padi (Oryza sativa. L)

Tanamana Padi menurut klasifikasi termasuk famili dengan rumput-rumputan (Poaceae), Di Indonesia tanaman padi tidak bisa dipisahkan dari latar belakang bangsa Indonesia yang menjadikan  tanaman sebagai salah satu pilar ketahanan pangan negara Indonesia. Tanaman padi berasal dari dua benua yaitu Asia dan Afrika Barat. Selain di Indonesia padi juga menjadi makanan pokok negara-negara di benua Asia lainnya seperti China, India, Thailand, Vietnam dan lain-lain.
www.seputarpertanian.com
Klasifikasi Tumbuhan Padi
  • Kingdom: Plantae (Tumbuhan)
  • Subkingdom: Tracheobionta (Tumbuhan berpembuluh)
  • Super Divisi: Spermatophyta (Menghasilkan biji)
  • Divisi: Magnoliophyta (Tumbuhan berbunga)
  • Kelas: Liliopsida (berkeping satu / monokotil)
  • Sub Kelas: Commelinidae
  • Ordo: Poales
  • Famili: Poaceae (suku rumput-rumputan)
  • Genus: Oryza
  • Spesies: Oryza sativa L.
Jenis-jenis Tanaman Padi :
Padi Gogo; jenis padi lebih dominan dibudidayakan didaerah tropis,hanya mengandalkan dari air hujan. Padi jenis ini dapat tidak terlalu menuntut banyaknya ketersediaan air.
Padi Gogo.
Padi Rawa. Jenis padi ini termasuk dalam tanaman liar mampu hidup di daerah rawa,memiliki batang Batang cenderung lebih panjang untuk menyesuaikan dengan kedalaman rawa-rawa tersebut.
www.seputarpertanian.com
Padi Pera. Jenis padi ini umum ditanam dan sebagian besar orang indonesia menyukai jenis padi ini selain itu juga,memiliki kadar amilosa pada pati lebih dari 20% pada berasnya. Butiran nasinya jika ditanak tak saling melekat dan memiliki nasi yang tergolong pulen.
Padi Pera.
Padi Ketan.Ketan (sticky rice), baik putih maupun merah atau hitam, sudah dikenal sejak dulu. Padi ketan memiliki kadar amilosa di bawah 1% pada pati berasnya.
Padi Ketan (Sticky rice).
Padi Wangi. Padi wangi atau harum (aromatic rice) banyak dikembangkan beberapa daerah di Asia, varietas padi javanica yang terkenal ialah ras Cianjur Pandanwangi dan rajalele.
Padi Wangi (Aromatic rice).
Semoga bermanfaat.
salam pertanian.


0 Response to " Jenis-Jenis Tanaman Padi (Oryza sativa. L)"

Post a Comment